Di periode sama tahun lalu, premi
asuransi kendaraan bermotor yang dihimpun industri mencapai Rp7,61
triliun. Mengacu data AAUI, meskipun tetap naik, namun laju pertumbuhan
tersebut melambat jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.
Pada Januari - September 2010,
pertumbuhan premi asuransi kendaraan bermotor mencapai 30,8%
dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Pada Januari - September
2011, laju pertumbuhan menjadi 17,3%.
Ketua Bidang Statistik Asosiasi Asuransi
Umum Indonesia (AAUI) Budi Herawan menuturkan penetapan aturan modal
minimal (down payment/DP) kredit kendaraan bermotor pada pertengahan
tahun ini berdampak terhadap pertumbuhan premi di triwulan III.
Akibatnya, pertumbuhan premi tidak
sesuai prediksi awal yakni sekitar 20%. Di sisi lain, terjadi perubahan
komposisi perolehan premi dari segmen bisnis baru dan segmen bisnis
lanjutan (renewal).
“Komposisi antara bisnis baru dan
renewal sebesar 65:35. Harusnya bisa lebih dari itu. Karena aturan DP,
jadi lebih sedikit yang baru [premi bisnis baru]," ujarnya dalam
konferensi pers kinerja triwulan III hari ini (14/12).
Asuransi kendaraan bermotor tetap
menjadi lini usaha dengan kontribusi tertinggi terhadap bisnis asuransi
umum. Sampai dengan Q3/2012, pangsa pasar asuransi umum mencapai 30,7%
dari keseluruhan bisnis asuransi umum. (yus)
sumber: Bisnis
sumber: Bisnis
Tags
News
Artikel yang sangat menarik. Dengan premi yang semakin berkembang. Info ini akan bermanfaat. Terimakasih sudah berbagi. netpolis.nl
ReplyDeleteI am interested with netpolis.nl can your contact for more information please
ReplyDelete